Harga Saham Goto ke 80?

October 16, 2024 | 09:23

JAKARTA, Kabarikaltara.com- Saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) tiba-tiba melonjak 8,33% ke Rp 65 per akhir perdagangan Senin, 14 Oktober 2024 kemarin.

Di sisi lain, CGS International Sekuritas dalam trading idea untuk 15 Oktober merekomendasikan GOTO spec buy dengan support 63.

“Cut loss jika break di bawah 61, jika tidak break di bawah 63 potensi naik 67-69 short term,” sebut CGS International.

Saham GOTO sendiri banyak diakumulasi kemarin. Broker UBS Sekuritas Indonesia mencatatkan net buy mencapai Rp 68 miliar, Semesta Indovest juga net buy Rp 32,3 miliar, dan Ekokapital Sekuritas net buy Rp 13,1 miliar.

Asing pun memborong saham emiten teknologi ini. Di mana asing membukukan net buy Rp 23,2 miliar.

Saham GOTO tiba-tiba bergerak dan lari setelah pada pekan lalu saham GOTO selalu ditutup stagnan di Rp 60.

Mirae Asset Sekuritas Indonesia mempertahankan peringkat netral untuk sektor teknologi, mengharapkan peningkatan profitabilitas dari penurunan suku bunga dan kenaikan biaya.

Mirae menetapkan saham GOTO sebagai salah satu pilihan teratas di sektor teknologi. Mirae merekomendasikan beli saham GOTO dengan target harga Rp 80.(*)

Baca Lainnya

Video Story

Trending